DUS Jadi Satu-satunya Tim, Menang 5 Kali Beruntun

Sebuah momen pertandingan antara DUS dan BBP di ajang IBL 2022. (Foto: Tim Medis IBL)

BANDUNG, SUDUTPANDANG.ID – Dewa United Surabaya (DUS) melanjutkan rekor sempurna di IBL 2022 dengan mengantongi lima kemenangan beruntun. Kali ini Xaverius Prawiro Cs berhasil menumbangkan Bumi Borneo Pontianak (BBP) di GOR C-Tra Arena, Bandung, Sabtu (29/1/22).

Sempat tertekan di paruh pertama dengan tertinggal 38-47, DUS sukses melakukan comeback gemilang dan menang 83-75 pada pertandingan pertama di seri kedua IBL 2022. Hasil positif ini membuat DUS sementara menjadi satu-satunya tim yang berhasil meraih lima kemenangan beruntun dan belum terkalahkan. Anak Dewa pun duduk nyaman di puncak klasemen Divisi Putih dengan meraih 10 poin.

Ucapan Sudut Pandang untuk Bupati Pasuruan

Kemenangan ini menurut pelatih Andika ‘Bedu’ Saputra merupakan hasil kerja keras pemain. Mereka bisa menjaga fokus dan mentalitas sehingga mampu bangkit usai turun minum. “Terima kasih sama Tuhan sudah dikasih kemenangan lagi. Kuarter satu kita alot, dan dikuarter ketiga dan keempat kita bisa ambil pelan-pelan. Ini berkat kerja keras anak-anak, benar-benar bermain dengan tim,” kata Coach Bedu usai pertandingan.

BACA JUGA  DUS Taklukkan Evos 64-62, Coach Bedu Puji Kerja Keras Para Pemain

Sementara, bintang kemenangan DUS di laga tersebut tak lain adalah Xaverius Prawiro. Pemain 36 itu berhasil menghujani ring lawan dengan enam tembakan tiga angka. Torehan yang membuatnya menjadi pendulang poin terbanyak bagi DUS. Total, Ius mencetak 28 poin, dua rebound, dan enam assist di pertandingan tersebut. Diakuinya, mentalitas para pemain DUS menjadi kunci kemenangan atas BBP. Apalagi Ius dan kolega kembali menjalani pertandingan yang ketat.

“Ya pastinya, tight game itu kan pasti semuanya all about mentality. Salah satu elemen penting kalau mau jadi tim juara itu yang pertama adalah mental,” tutur pemain yang kerap dijuluki IP Man.

Meski demikian, Ius pun mengakui masih banyak pekerjaan rumah yang harus dibenai DUS. Terlebih di saat situasi bertahan yang dirasakannya masih harus ditingkatkan lagi. “Bumi Borneo sudah bagus banget, sebenarnya kita menang karena pengalaman saja sih. PR kita masih banyak banget,” ungkapnya.

BACA JUGA  Indonesia Patriots Wajib Tingkatkan Konsentrasi, Hadapi Hangtuah

“Kita harus konsentrasi saat defense, gimana caranya meningkatkan chemistry satu sama lain. Kalau begini terus lama-lama kita bahaya lawan tim-tim lain,” pungkas Ius. (red)

Tinggalkan Balasan