Irdam V/Brawijaya Lakukan Kesiapan Operasional Yonif 521/DY

Irdam V/Brawijaya
Irdam V/Brawijaya Lakukan Kesiapan Operasional Yonif 521/DY (Foto: Net)

KEDIRI, SUDUTPANDANG.ID –Irdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Ramli, S.E., melakukan kunjungan Pengawasan dan Pembinaan Satuan (Wasbinsat) yang bertujuan untuk memastikan kesiapan operasional satuan dalam menghadapi berbagai tugas di Yonif 521/DY, Kediri, Jumat (31/1/2025).

“Wasbinsat ini penting untuk menjaga kesiapan operasional satuan,” tegas Brigjen TNI Ramli, S.E dalam keterangan tertulisnya.

Ucapan Sudut Pandang untuk Bupati Pasuruan

Kegiatan Wasbinsat tersebut turut didampingi oleh Komandan Brigif 16/Wira Yudha, Kolonel Inf Taufik Ismail, S.Sos., M.I.Pol. Kedatangan Irdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Ramli, S.E. disambut hangat oleh seluruh prajurit Yonif 521/DY.

Mereka menunjukkan kesiapan dan semangat tinggi dalam menjalankan tugas pokok satuan. Suasana kunjungan berlangsung tertib dan penuh kekeluargaan.

Dalam kunjungannya, Irdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Ramli, S.E memeriksa berbagai aspek penting, meliputi organisasi, personel, materiil, pangkalan, peranti lunak, dan latihan.

BACA JUGA  Terancam 10 Tahun Penjara, Polri Ungkap Peran Jumhur Hidayat

“Pemeriksaan dilakukan secara detail dan teliti untuk memastikan seluruh unsur berada dalam kondisi optimal. Hal ini bertujuan untuk menjamin kesiapan operasional Yonif 521/DY,” ujarnya.

Irdam V/Brawijaya juga menekankan bahwa Wasbinsat merupakan hal pokok yang harus dilaksanakan secara berkala. Tujuannya adalah untuk memastikan setiap satuan di jajaran Kodam V/Brawijaya selalu siap siaga dalam menghadapi berbagai kemungkinan tugas dan tantangan. Sistem pengawasan ini memastikan standar operasional tetap terjaga.

Wasbinsat dan uji petik menurut Irdam V/Brawijaya merupakan metode pengawasan yang fleksibel dan dapat dilakukan sewaktu-waktu. Hal ini bertujuan untuk memastikan kesiapan satuan secara berkelanjutan, bukan hanya pada saat pemeriksaan terjadwal. Sistem ini menjamin transparansi dan akuntabilitas.

BACA JUGA  Eks Dirut PTDI Budi Santoso Dijebloskan KPK ke Lapas Sukamiskin

Terkahir Wasbinsat ini, Yonif 521/DY dapat terus meningkatkan kesiapan operasionalnya. Semoga seluruh satuan di jajaran Kodam V/Brawijaya senantiasa siap siaga dan mampu menjalankan tugas dengan optimal demi menjaga kedaulatan NKRI.(ACZ/04)