Bali  

Kapolsek Abiansemal Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19

Foto:dok.Humas Polsek Abiansemal

BADUNG, SUDUTPANDANG.ID – Kapolsek Abiansemal Kompol Ruli Agus Susanto, memantau pelaksanaan vaksinasi di Puskesmas Abiansemal 1 dan tempat penyimpanan vaksin di UPT Instalasi Farmasi Kabupaten Badung, Rabu (25/8/2021).

Kegiatan ini dalam rangka Operasi Aman Nusa Agung II Th 2021 Lanjutan Penanganan Covid-19 dalam Tatanan Kehidupan Era Baru, yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan (Dinskes) Kabupaten Badung.

Kemenkumham Bali
BACA JUGA  Bareskrim Polri Resmi Tangkap Dito Mahendra Saat di Bali

“Hari ini dilaksanakan vaksin terhadap warga masyarakat baik untuk dewasa maupun kelompok umur 12 – 17 tahun dan juga mengecek tempat penyimpanan vaksin yang ada di UPT Instalasi Farmasi yang tempatnya berada di samping Puskesmas,” jelas Kompol Ruli.

Foto:dok.Humas Polsek Abiansemal

Dalam melaksanakan vaksinasi dengan pengawasan ketat dari petugas dan semuanya mengikuti protokol kesehatan (prokes) sesuai anjuran pemerintah.

BACA JUGA  Tanggulangi Over Kapasitas, Kadiv Pas Pimpin Rakor Pembangunan Lapas Kerobokan

Pihaknya juga terus mengedukasi masyarakat yang akan menerima vaksin melalui imbauan secara langsung maupun dengan pemutaran kaset CD sesuai Surat Edaran Gubernur Bali No. 15 Tahu 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat covid-19 dalam Tatanan Kehidupan Era Baru.(one)

Tinggalkan Balasan