Tri Indroyono

Peduli, Karang Taruna Pademangan Barat Gelar Vaksinasi dan Bagikan Sembako

Karang Taruna Kelurahan Pademangan Barat gelar vaksinasi dan bagikan paket sembako/Foto:Say SP

“Saya sudah divaksin, sekarang saya sudah ngerti manfaat vaksin, jadi saya tidak takut lagi. Selain dapat mencegah Covid, juga saya mendapatkan paket sembako agar dapur keluarga tetap ngebul.”

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Karang Taruna Kelurahan Pademangan Barat, menggelar vaksinasi selama 3 hari berturut-turut, pada 26 – 28 September 2021 di RPTRA Pademangan Barat, Jakarta Utara. Selain vaksinasi, juga pembagian paket sembako untuk warga terdampak ekonomi di masa pandemi Covid-19.

Kemenkumham Bali

Menurut Ketua Karang Taruna Pademangan Barat Ahdi Takur, vaksinasi dan bakti sosial ini diadakan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Karang Taruna (Katar) Indonesia.

“Kegiatan vaksinasi ini ditargetkan mencapai 2.000 peserta dengan jenis vaksin Sinovac dan Astra Zineca,” kata Ahdi dalam keterangan di lokasi vaksinasi.

Menurut Ahmadi, tujuan dari kegiatan tersebut agar masyarakat wilayah Kelurahan Pademangan Barat sudah tervaksin semua.

“Kami juga ingin berbagi dengan warga Pademangan Barat yang terdampak Covid-19,” kata Ahdi didampingi Ketua Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Pademangan Barat, Ida Dahliana.

BACA JUGA  JPPI-Trakindo Jalin Kerja Sama Jangka Panjang Perkuat Pelayanan

“Vaksin ini digelar sebagai upaya menuntaskan vaksinasi dosis pertama meski vaksinasi dosis kedua tetap dilayani,” tambah Ahdi.

Pihaknya berharap pemerintah, TNI, Polri, elemen masyarakat dan stakeholder di wilayah Kelurahan Pademangan Barat semakin kompak, utamanya dalam menanggulangi pandemi Covid-19.

“Kegiatan tersebut sudah kami sosialisasikan baik secara lisan maupun melalui pesan singkat di media sosial dan Grup WhatsApps,” tuturnya.

BACA JUGA  MUI: Sebelum "Clear" Pemerintah Jangan Lakukan Tindakan Apapun di Rempang

“Mari kita bergerak untuk menanggulangi pandemi Covid-19 melalui percepatan vaksinasi dan jangan lupa tetap patuhi pratokol kesehatan. Salam sehat untuk kita semua,” ajak Ahdi penuh semangat.

Apresiasi

Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim mengapresiasi Karang Taruna Kelurahan Pademangan Barat, yang terlibat aktif dalam program percepatan vaksinasi.

“Dalam rangka merayakan HUT tidak selalu harus hura-hura, tapi saat ini dituntut berempati. Inisiasi dan bentuk seremonial dalam HUT Karang Taruna luar biasa. Ini patut dicontoh, HUT jadikan perayaan kegiatan sosial yang banyak manfaatnya bagi masyarakat, termasuk vaksinasi untuk mencegah penyebaran Covid-19,” kata Ali, usai membagikan paket sembako secara simbolis.

Anto, warga Pademangan Barat mengucapkan terima kasih atas bantuan sembako. Baginya bantuan sangat bermanfaat untuk meringankan kebutuhan sehari-hari.

“Saya sudah divaksin, sekarang saya sudah ngerti manfaat vaksin, jadi saya tidak takut lagi. Selain dapat mencegah Covid, juga saya mendapatkan paket sembako agar dapur keluarga tetap ngebul,” ucapnya bersyukur.(say)

BACA JUGA  Jelang Nataru, Ini Langkah Polda Banten

Tinggalkan Balasan