SMPN 4 Pasuruan Peringati Isra’ Mi’raj di Musholah Subulussalam

PASURUAN – JATIM | SUDUTPANDANG.ID – SMPN 4 Pasuruan peringati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Mushollah Subulussalam dengan penuh khidmat. Acara yang seluruh siswa, guru, serta staf sekolah ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman spiritual serta mempererat kebersamaan dalam lingkungan sekolah.

Peringatan dimulai pada pukul 07.00 WIB dengan pembukaan oleh pembawa acara, diikuti dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an yang dibacakan oleh salah satu siswa. Suasana semakin terasa khusyuk dengan pembacaan shalawat bersama yang diiringi dengan rebana oleh grup hadrah sekolah.
Dalam sambutannya, Kepala SMPN 4 Pasuruan, Bapak Makhrus Siddiq, S.Psi., M.Pd.I., menekankan pentingnya meneladani perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari. Beliau mengajak seluruh siswa untuk menjadikan Isra’ Mi’raj sebagai momentum meningkatkan kedisiplinan dalam menjalankan ibadah serta membentuk akhlak yang lebih baik.
“Isra’ Mi’raj mengajarkan kita tentang ketaatan, keimanan, serta pentingnya menjalankan shalat lima waktu. Saya berharap melalui peringatan ini, anak-anak sekalian semakin memahami makna ibadah dan menjadikannya sebagai kebiasaan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar beliau.
Acara semakin menarik dengan sesi mau’idzotul hasanah yang disampaikan oleh Ustadzah Masfufah. Dalam ceramahnya, beliau mengisahkan perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa hingga naik ke Sidratul Muntaha. Beliau juga menekankan bahwa peristiwa Isra’ Mi’raj merupakan bukti kebesaran Allah serta perintah langsung tentang kewajiban shalat lima waktu bagi umat Islam.
“Shalat adalah tiang agama, dan melalui peristiwa Isra’ Mi’raj ini kita diingatkan kembali betapa pentingnya menjaga shalat sebagai bentuk komunikasi langsung dengan Allah SWT,” tutur Ustadzah Masfufah dalam ceramahnya.
Para siswa terlihat sangat antusias mengikuti jalannya acara. Beberapa dari mereka juga diberikan kesempatan untuk bertanya seputar Isra’ Mi’raj dan pentingnya shalat dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh salah satu guru agama, ustadz M. Syamsul Arifin dan diikuti dengan pembacaan shalawat sebagai penutup acara.
Peringatan Isra’ Mi’raj tahun ini menjadi salah satu bentuk pembelajaran yang tidak hanya memberikan pemahaman keagamaan, tetapi juga membangun karakter religius dalam kehidupan siswa sehari-hari. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan SMPN 4 Pasuruan dapat terus mencetak generasi yang berakhlak mulia serta memiliki kecintaan terhadap ajaran Islam.
Acara berakhir pada pukul 09.00 WIB dengan penuh kebersamaan dan semangat spiritual yang tinggi. Semoga kegiatan serupa terus menjadi bagian dari tradisi sekolah dalam menanamkan nilai-nilai keislaman kepada para siswa.(ACZ)

BACA JUGA  Polda Jatim Gelar Operasi Ketupat Semeru 2025