Hemmen
Daerah  

Tekan Laju Penyebaran Corona, Koramil Kubu Bentuk Satgas Desa

Babinsa Pinang Dalam Sertu Akhmad Saiful Anam membagikan masker kepada warga Desa Pinang Dalam Kec.Kubu, Kab.Kubu Raya, Kalbar, Sabtu (14/11/2020)/ist

Kubu Raya, SudutPandang.id – Dalam upaya menekan lajunya penyebaran virus Corona ke pedesaan, Koramil 1207-09/Kubu membentuk Satgas Desa Tangkal Covid-19.

Pembentukan Satgas yang berlangsung di Kantor Desa Pinang Dalam Kecamatan Kubu, Kubu Raya, Sabtu (14/11), untuk mewujudkan desa mandiri sehat bebas Covid-19.

Kemenkumham Bali

Hadir Danramil Kubu Kapten Inf Saripin, Kades Pinang Dalam Walidi, Sekdes Pinang Dalam A. Halik, Babinsa Pinang Dalam, Sertu Akhmad Saiful Anam, Relawan Satgas Tangkal Covid 19 Desa Pinang Dalam, dan para Ketua RT/RW Desa Pinang Dalam.

Pencanangan Satgas Desa Tangkal Covid-19 secara simbolis dengan penyerahan masker oleh Babinsa Pinang Dalam Sertu Akhmad Saiful Anam kepada Kades Pinang Dalam Walidi.Kegiatan kemudian dilanjutkan pembagian masker kepada warga masyarakat.

BACA JUGA  Kabur Dari Ruang Tahanan, BNNP Sumut Kejar Delapan Buronan

Danramil Kubu, Kapten Inf Saripin mengatakan, dibentuknya Satgas Desa Tangkal Covid-19 ini untuk membantu pemerintah mempercepat penanganan virus corona yang semakin hari semakin bertambah.

Ia berharap nantinya petugas lebih aktif dalam mendata warganya dan bisa memfasilitasi bagi warganya yang terkonfirmasi.

“Mudah-mudahan dengan adanya Satgas ini, segala permasalahan dapat kita atasi bersama,” kata Kapten Inf Saripin.

Kades Pinang Dalam Walidi mengucapkan terima kasih atas perhatian Kodam XII/Tpr, dan berharap wabah Covid-19 ini segera berakhir.(L4Y)

Tinggalkan Balasan