Jakarta Banjir Lagi

Jakarta Banjir
Mobil sedang melewati genangan di Jalan Gading Nias, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (29/1/2025). (Foto: istimewa)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Sejumlah ruas jalan di Jakarta masih tergenang banjir pada Rabu (29/1/2025) pagi. Banjir terjadi akibat hujan deras yang mengguyur Jakarta pada malam Tahun Baru Imlek, Selasa (28/1/2025) malam.

Salah satunya lokasi yang tergenang di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Genangan air menghambat arus lalu lintas kendaraan yang melintas di kawasan tersebut.

Kemenkumham Bali

Sejumlah pengendara harus melambatkan kendaraannya lantaran melewati genangan. Beberapa kendaraan bahkan terlihat mogok lantaran tingginya air yang menggenangi jalan.

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta, titik genangan air di Jakarta pada Selasa (28/1) malam bertambah. Total ada 26 RT dan 20 ruas jalan yang tergenang banjir.(01)

BACA JUGA  22 Lokasi di Samarinda Banjir Akibat Diguyur Hujan Lebat