PESISIR BARAT, SUDUTPANDANG.ID – Dalam upaya memastikan keamanan warga dan menjaga kelestarian satwa liar, Polres Pesisir Barat bersama TNI dari Kodim 0422/Lampung Barat, Polhut Pesisir Barat, dan instansi terkait terus menggelar patroli mengantisipasi harimau di wilayah Pekon Rawas, Kecamatan Pesisir Tengah. Langkah ini dilakukan setelah laporan masyarakat yang sering melihat keberadaan harimau di kawasan tersebut.
Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Pesisir Barat, IPTU Kasiyono, S.E., M.H., mengungkapkan bahwa patroli ini merupakan langkah preventif yang dilakukan secara rutin guna mengantisipasi potensi ancaman dari satwa liar, terutama harimau. Patroli ini juga bertujuan untuk menghindari konflik antara manusia dan satwa, yang bisa menimbulkan kerugian bagi kedua belah pihak.
“Patroli ini adalah bagian dari upaya kami untuk menjaga keselamatan warga, serta memastikan bahwa satwa liar tetap dapat hidup di habitat alaminya tanpa menimbulkan ancaman. Kami juga telah mendirikan posko siaga untuk memantau situasi secara real-time dan memberikan respons cepat apabila terjadi keadaan darurat,” kata Iptu Kasiyono dalam keterangannya, Selasa (14/1/2025).
Selain patroli, lanjutnya, Polres Pesisir Barat bersama instansi terkait juga mengedukasi masyarakat tentang langkah-langkah yang harus dilakukan jika bertemu dengan satwa buas, terutama harimau. Warga diimbau untuk tetap tenang, menjaga jarak, serta segera melapor ke pihak berwenang jika mendapati satwa liar di sekitar pemukiman mereka.
“Keamanan masyarakat adalah prioritas kami, namun kami juga tidak ingin mengganggu kelestarian satwa liar yang dilindungi. Oleh karena itu, edukasi dan kerja sama dengan masyarakat sangat penting untuk menciptakan suasana yang aman dan seimbang antara manusia dan alam,” tambah Kasiyono.
Patroli yang dilakukan secara berkala ini mencerminkan sinergi yang baik antara berbagai instansi dalam menjaga keamanan dan kelestarian lingkungan. Polres Pesisir Barat mengimbau agar masyarakat tetap waspada, menjaga kebersihan lingkungan, dan menghindari tindakan yang dapat membahayakan satwa liar.
Dengan kerja sama yang solid, diharapkan konflik antara manusia dan satwa liar dapat diminimalkan, serta wilayah Pesisir Barat tetap aman dan nyaman bagi semua pihak.(For)