Hemmen

Prabowo Subianto Resmikan 16 Titik Sumur Bor di Jateng

Prabowo Subianto
Prabowo saat menikmati air bor dengan warga (foto: dok Istimewa)

BANYUMAS, SUDUTPANDANG.ID –Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan 16 sumur bor yang tersebar di beberapa kabupaten di Jawa Tengah (Jateng). Pembangunan sumur bor itu disebut sebagai perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mengatasi krisis air bersih yang terjadi.

Dalam peresmiannya, Prabowo mengatakan bahwa pembangunan sumur bor merupakan kerja sama antara Kementerian Pertahanan dan para pakar dari Universitas Pertahanan.

Kemenkumham Bali

“Saya minta masyarakat menjaga sumur bor dan fasilitasnya. Kalau ada kesulitan nanti bisa menghubungi perangkat desa, TNI atau Polri. Silakan berkoordinasi,”ujar Prabowo di Desa Suro, Kecamatan Kalibagor, Banyumas, Jawa Tengah, Minggu (29/10/2023).

Dia juga mengatakan bahwa pembangunan sumur bor merupakan perintah Presiden.

“Karena presiden memerintahkan dan saya bertindak lanjut, dan alhamdulillah di Fakultas Teknik Universitas Pertahanan kita punya ahli-ahli air dan teknologi. Segera saya perintahkan bergerak dan mereka bergerak ke Pulau Moa, Lombok, Sumbawa, Gunungkidul, Jawa Timur, Pamekasan, daerah-daerah sangat sulit,” ujarnya.

BACA JUGA  Sri Mulyani Blak-blakan Kesenjangan Gender

Melihat hal itu ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah (Jateng), Sudaryono mengapresiasi langkah Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto yang membantu masyarakat mengalami kesulitan air bersih dibeberapa titik wilayah di Indonesia termasuk di Jawa Tengah.

“Terimakasih Pak Prabowo dan Pak Presiden Jokowi telah membantu masyarakat Jawa Tengah yang mengalami kesulitan air bersih selama musim kemarau yang berkepanjangan ini,” ungkap Sudaryono.

Sudaryono menjelaskan, bantuan sumur bor air bersih tersebut sangat bermanfaat bagi kehidupan masyarakat Jawa Tengah yang mengalami kekeringan. Bukan hanya digunakan untuk kebutuhan air minum dan MCK, tetapi keberadaan sumber air di sumur bor yang baru di bangun itu juga untuk menghidupi pertanian dan hewan ternak masyarakat.

BACA JUGA  Jamkeswatch Bekasi: Permudah Layanan BPJS Kesehatan PBI

“Fenomena El Nino terus menguat dan berdampak pada mundurnya awal musim hujan sehingga kekeringan bisa berlangsung hingga November 2023. Karena itu, dengan adanya bantuan sumur bor ini sangat membantu bagi kehidupan masyarakat Jawa Tengah yang mengalami kekeringan, karena air sangat krusial bagi masyarakat Jawa Tengah khususnya di Kabupaten Banyumas yang berbasis pertanian,”imbuhnya.

Selain memberikan bantuan sumur bor air bersih bagi masyarakat Jawa Tengah, Sudaryono juga memberikan apresiasi kepada Menhan Prabowo yang juga memberikan bantuan kredit usaha kepada masyarakat Desa Suro, Kecamatan Kalibagor, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Dengan bantuan permodalan tersebut bisa membantu perekonomian masyarakat setempat.

“Selain sumur bor air bersih, Pak Prabowo juga memberikan bantuan kredit usaha kepada masyarakat di Desa Suro Kabupaten Banyumas, itu merupakan wujud cintanya Pak Prabowo dengan masyarakat Jawa Tengah, apalagi Pak Prabowo juga berdarah Banyumas,” ujar Sudaryono

BACA JUGA  Soal Isu Bergabung ke PPP, Sandiaga Akan Temui Prabowo

Seperti diketahui, pada hari ini Minggu (29/10/2023) Menhan Prabowo Subianto mengunjungi Desa Suro, Kecamatan Kalibagor, Banyumas, Jawa Tengah, untuk meresmikan sekaligus menyerahkan bantuan air bersih berupa sumur bor di 16 titik di wilayah Jawa Tengah.(PR/04)