BADUNG, SUDUTPANDANG.ID – Kapolres Badung, AKBP Leo Dedy Defretes memimpin apel kesiapan pengamanan Kunjungan Kerja Wakapolri di halaman Parkir W Hotel Seminyak, Jalan Raya Petitenget, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Jumat, (17/6/22) siang WITA.
Kunjungan kerja Wakapolri di Provinsi Bali, khususnya di wilayah hukum Polres Badung ini, dalam rangka kegiatan Kick-off Meeting Satgas Percepatan Investasi Tahun Anggaran 2022. Di hadapan peserta apel, ia pun memberikan arahan terkait kunjungan kerja Wakapolri.
“Segera tempati pos sesuai plotingan. Dan tugas kita memberikan rasa aman dan nyaman selama beliau dan rombongan berkegiatan di Pulau Dewata ini mulai dari keberangkatannya dari Hotel Discovery Kartika Plaza hingga di W Hotel Seminyak ini,” ujar Kapolres Badung dalam laporan yang diterima redaksi, Sabtu (18/6/2022).
“Kita sudah turunkan 64 personel dalam pengamanan kegiatan ini, baik pengamanan tertutup maupun pengamanan secara terbuka,” lanjutnya.
Kapolres Badung juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta apel bisa hadir tepat pada waktunya.
Tampak hadir dalam apel tersebut Kabag Ops Kompol I Made Surya Putra Atmaja, Kapolsek Kuta Utara, Kompol Putu Diah Kurniwandari Kasat Intelkam Polres Badung AKP I Ketut Agus Wicaksana dan gabungan Perwira dan Bintara Polres Badung dan Polsek Kuta Utara.(one)