Hemmen

Perkiraan Formasi Inter Milan Musim 2023/2024 Setelah Ditinggal Pemain Kunci

Perkiraan Formasi Inter Milan Musim 2023/2024 Setelah Ditinggal Pemain Kunci
Perkiraan Formasi Inter Milan Musim 2023/2024 Setelah Ditinggal Pemain Kunci

SUDUTPANDANG – Pada bursa musim panas 2023/2024 ini, klub Inter Milan tengah sibuk melakukan perombakan formasi untuk memperkuat performa tim di musim depan.

Prestasi Inter Milan di musim lalu cukup mengesankan, dari perolehan gelar Coppa Italia dan Supercoppa Italia, hingga penampilan di babak final Liga Champions.

Idul Fitri Kanwil Kemenkumham Bali

Namun, di bursa musim panas ini, beberapa pemain andalan telah meninggalkan Inter Milan. Beberapa pemain pergi lantaran kontraknya habis, seperti Edin Dzeko, Milan Skriniar, Roberto Gagliardini, Samir Handanovic, dan Danilo D’Ambrosio. Ada juga yang dijual ke klub lain seperti Marcelo Brozovic.

Pemain kunci Romelu Lukaku juga harus meninggalkan Inter dan kembali ke Chelsea karena waktu peminjamannya telah habis. Selain itu juga ada Robin Gosens dan Andre Onana yang kemungkinan besar akan segera meninggalkan Inter.

Selain kehilangan beberapa pemain, Inter Milan juga telah mendatangkan pemain baru. Diantaranya ada Davide Frattesi dan striker baru Marcus Thuram.

Perubahan pemain ini tentunya juga akan mempengaruhi performa tim secara keseluruhan. Bagi yang main betting seperti di m88bet, sebaiknya selalu mengikuti perkembangan ini agar lebih jitu saat membuat prediksi.

BACA JUGA  Penilaian Khusus Teco untuk Mantan Pemain Persija

Setelah adanya perombakan tim ini, bagaimana formasi pemain inti Inter Milan? Mari kita simak lebih lanjut berikut ini.

Tetap pada formasi 3-5-2

Selama dua musim terakhir, Simone Inzaghi selalu menggunakan formasi 3-5-2. Hasilnya pun tidak mengecewakan. Buktinya, Inter Milan mampu juarai Coppa Italia dan Supercoppa Italia di musim lalu.

Maka besar kemungkinan skema 3-5-2 akan kembali digunakan Nerazzurri. Meskipun skema formasinya sama, perombakan pemain bisa jadi akan memberikan perbedaan pada performa tim.

Kiper

Kemungkinan besar akan terjadi perubahan pada posisi kiper Inter Milan. Pasalnya, Andre Onana yang telah menjadi kiper andalan Inter akan segera pindah ke MU. Belum dipastikan siapa yang akan menggantikan Onana.

Namun menurut berita yang beredar, Anatoliy Trubin dari Shakhtar Donetsk dan Yann Sommer dari Bayern Munchen telah menjadi kandidat yang diincar Inter. Sommer yang lebih berpengalaman kemungkinan besar akan menjadi kiper utama Inter Milan.

BACA JUGA  Bantai Salernitana 5-0, Inter Ancam Liverpool

Lini Depan

Setelah Edin Dzeko pergi, Inter Milan telah mendatangkan Marcus Thuram untuk mengisi posisinya di lini depan. Selain itu ada Lautaro Martinez sebagai penyerang utama.

Dikabarkan juga bahwa Inter Milan masih berusaha untuk mendatangkan kembali Romelu Lukaku. Jika berhasil, maka Lukaku akan menjadi pemain inti untuk memperkuat lini depan Inter Milan.

Lini Tengah

Lini tengah Inter juga mengalami perombakan setelah ditinggalkan oleh Marcelo Brozovic. Posisi gelandang bertahan dikabarkan akan diisi oleh Hakan Calhanoglu.

Selain itu, ada Nicolo Barella dan Davide Frattesi yang akan melengkapi formasi tiga pemain gelandang Inter. Pada bek sayap, posisi sayap kiri akan dimainkan oleh Federico Dimarco, dan posisi sayap kanan akan diisi oleh Denzel Dumfries.

Lini Belakang

Seperti apakah formasi pemain belakang Inter Milan di musim yang akan datang? Lini belakang Inter sepertinya tidak akan mengalami banyak perubahan. Pertahanan utama tetap dipegang Francesco Acerbi yang baru saja resmi ditebus dari Lazio secara permanen.

BACA JUGA  PP Perbasi Siap Gelar Seleksi Untuk Timnas di Tujuh Kota

Sementara itu pada posisi belakang tengah sebelah kiri akan diperkuat oleh Alessandro Bastoni. Di bek tengah sebelah kanan, Milan Skriniar akan digantikan oleh Matteo Darmian, mantan pemain Manchester United.

Maka dapat disimpulkan formasi 3-5-2 Inter Milan diprediksi sebagai berikut:

  • Kiper: Yann Sommer
  • Bek: Alessandro Bastoni, Francesco Acerbi, dan Matteo Darmian
  • Tengah: Federico Dimarco, Davide Frattesi, Hakan Calhanoglu, Nicolo Barella, dan Denzel Dumfries
  • Depan: Marcus Thuram dan Lautaro Martinez
Barron Ichsan Perwakum