Diskominfo Madiun Rayakan HPN, Pj Bupati Apresiasi Peran Media

Diskominfo Madiun Rayakan HPN, Pj Bupati Apresiasi Peran Media
Diskominfo Kabupaten Madiun, Jawa Timur, menggelar perayaan Hari Pers Nasional (HPN) di ruang gambar Pendopo Muda Graha, Kamis (13/2/2025). Acara ini dihadiri oleh berbagai insan pers dan pejabat setempat, termasuk Pj Bupati Madiun, Tontro Pahlawanto.(Foto:DNY)

MADIUN-JATIM, SUDUTPANDANG.ID – Diskominfo Kabupaten Madiun, Jawa Timur, menggelar perayaan Hari Pers Nasional (HPN) di ruang gambar Pendopo Muda Graha. Acara ini dihadiri oleh berbagai insan pers dan pejabat setempat, termasuk Pj Bupati Madiun, Tontro Pahlawanto, pada Kamis (13/2/2025).

Dikemas secara sederhana dengan suasana lesehan, rangkaian acara HPN 2025 diisi dengan sambutan Pj Bupati Madiun, Tontro Pahlawanto, serta salah satu perwakilan awak media yang kemudian diakhiri pemotongan tumpeng.

Ucapan Sudut Pandang untuk Bupati Pasuruan

Dalam sambutannya, Tontro Pahlawanto menegaskan pentingnya peran media sebagai sumber informasi utama dalam mengangkat berbagai permasalahan di Kabupaten Madiun. Pihaknya mengapresiasi kerja keras para jurnalis yang selalu memberikan informasi akurat dan terkini, sehingga pemerintah daerah dapat merespons dan menindaklanjuti berbagai isu yang muncul.

BACA JUGA  Dekranasda Kota Surakarta Gelar Studi Banding ke Sidoarjo

“Saya ucapkan terima kasih atas segala informasi yang telah disampaikan. Kemitraan ini tidak boleh berhenti, walaupun saya sebentar lagi berakhir masa jabatan,” ucap Tontro Pahlawanto.

Tontro berharap agar sinergi yang telah terjalin antara pemerintah daerah dan media dapat terus berlanjut, bahkan setelah masa jabatannya berakhir.

Menutup sambutannya, ia mengucapkan selamat Hari Pers Nasional kepada seluruh insan pers yang hadir. Ia berharap momentum ini dapat semakin memperkuat kerja sama dan sinergi yang telah terjalin, sehingga informasi yang disampaikan kepada masyarakat dapat semakin berkualitas dan bermanfaat.(DNY/01)