Hemmen

Ucap Sumpah di Hadapan Presiden Jokowi, Ini Jejak Karir Ridwan Mansyur Sebelum Jabat Hakim Konstitusi

Hakim Konstitusi
Ridwan Mansyur saat mengucapkan sumpah jabatannya sebagai Hakim Konstitusi di Istana Negara, Jakarta, Jumat (8/12/2023). Foto: Dok.Humas MK

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Di hadapan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, Jumat (8/12/2023), Ridwan Mansyur diajukan menjadi Hakim Konstitusi oleh Mahkamah Agung (MA) menggantikan Manahan M.P. Sitompul yang memasuki masa purnabakti.

Pelantikan Ridwan Mansyur sebagai Hakim MK berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor: 98/P Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Hakim Konstitusi yang Diajukan oleh Mahkamah Agung.

“Saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban hakim konstitusi dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya menurut Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta berbakti kepada nusa dan bangsa,” ucap Ridwan Mansyur saat mengucapkan sumpah jabatannya.

Jejak Karier

Dikutip situs resmi Kepaniteraan MA, perjalanan karier Ridwan diawali sebagai calon hakim pada Pengadilan Negeri (PN) Bekasi pada 1986. Kemudian jabatan sebagai hakim dimulai di PN Muara Enim pada 1989.

BACA JUGA  Hakim Tolak Permintaan Kuasa Hukum Doddy

Pada 1998, pria kelahiran Lahat Sumatera Selatan ini beralih tugas menjadi hakim pada PN Cibinong. Empat tahun berikutnya, Ridwan Mansur kembali mendapatkan mutasi menjadi hakim PN Jakarta Pusat yang dijalaninya hingga pertengahan 2006.

Jabatan sebagai pimpinan pengadilan dipercayakan kepada Ridwan Mansyur pada 2006 sebagai Wakil Ketua PN Purwakarta. Setahun berikutnya, ia kembali mendapat kepercayaan sebagai Wakil Ketua PN Batam dan ia mendapat promosi sebagai ketua pada pengadilan tersebut pada 2008.

Pada 2010, Ridwan Mansyur mendapat promosi sebagai Ketua PN Palembang Kelas IA Khusus. Pada 2012, pimpinan MA kembali memberikan promosi jabatan sebagai Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta yang ditugaskan sebagai Kepala Biro Hukum dan Humas MA selama hampir lima tahun (2012-2017).

BACA JUGA  Ferry Irawan Tetap Jalani Hukuman, Usai Divonis 12 Bulan Penjara

Pada pertengahan 2017, Ridwan Mansyur mendapat kepercayaan sebagai Wakil Ketua PT Bangka Belitung hingga akhir 2018. PT Tanjungkarang menjadi titik mutasi berikutnya di akhir 2018 dengan jabatan wakil ketua.

Dua tahun berikutnya, pada 2020, ia dipromosikan menjadi Wakil Ketua PT Semarang. Belum genap setahun, Ridwan Mansyur diberikan kepercayaan sebagai Panitera MA.

Pendidikan

Dikutip dari laman mkri.id, Dr. H. Ridwan Mansyur SH., MH. Lahir di Lahat, Sumatera Selatan pada 11 November 1959. Ia menempuh pendidikan dasarnya di SD Negeri 12 Lahat. Pendidikan dasarnya, ia selesaikan pada tahun 1972. Ia melanjutkan pendidikan menengahnya di SMP Santo Yoseph. Setelah lulus dari SMP melanjutkan SMA Xaverius 1 Palembang dan lulus tahun 1979.

Ridwan Masyur kemudian melanjutkan pendidikan tingginya di Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya (Unsri) Palembang. Ia meraih gelar sarjananya pada tahun 1984.  Lalu, melanjutkan program masternya di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Jakarta, dan lulus pada tahun 2003. Pasca lulus dari program magister hukumnya, Ridwan Masyur, melanjutkan program doktoralnya di Universitas Padjadjaran (UNPAD) Bandung, dan berhasil meraih gelar doktor pada tahun 2010.(red)

Barron Ichsan Perwakum