Hemmen

Mobil Terbang Mendekati Kenyataan

AirCar

SudutPandang.id – Kendaraan layaknya sebuah pesawat terbang seperti akan menjadi kenyataan. Harapan itu datang dari perusahaan asal Slovakia, Klein Vision dengan AirCar.

Melansir Carscoops, mobil terbang itu dirancang oleh Stefan Klein. AirCar memiliki desain yang benar-benar menyerupai mobil, dengan sayap yang bisa disembunyikan saat kendaraan digunakan di jalan raya.

Kemenkumham Bali

Tidak hanya sekedar konsep, AirCar sudah berhasil diuji terbang, dan mampu mengudara seperti layaknya sebuah mobil terbang sesungguhnya.

Selain itu, dilansir New Atlas, bagian belakang mobil terbang AirCar mampu membentuk seperti kendaraan layak terbang. Sedangkan sayapnya, bisa terlipat ke atas dan ke luar saat hendak terbang.

Namun, belum diketahui pasti mesin yang digunakan di AirCar, kecepatan puncak atau topspeed, serta daya jelajahnya.

BACA JUGA  BMW Jual 215 Ribu Lebih Mobil Listrik pada 2022

Sebagai informasi, AirCar versi tiga dan empat kursi akan dapat diproduksi, dan juga Klein Vision juga tengah mengerjakan varian yang juga bertindak sebagai kendaraan amfibi.

Kendati demikian, masih belum jelas, apakah AirCar akan memasuki pasar, dan akan diproduksi massal.(red)

Sumber: Berbagai Sumber

Barron Ichsan Perwakum

Tinggalkan Balasan