Hemmen
Wisata  

Wishnutama: Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Saling Menunjang

Menparekraf Wishnutama Kusubandio (tengah) bersama Wamenparekraf (kanan) saat mengunjungi kampung UKM Omah Mbudur/Dok.Kemenparekraf

Magelang, SudutPandang.id-Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama Kusubandio bersama jajarannya bertemu dengan pelaku UKM di sekitar Candi Borobudur, Magelang Jawa tengah, Jumat (20/12/2019) lalu.

Pada kesempatan itu, Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini, menegaskan pentingnya sektor pariwisata dan ekonomi kreatif untuk saling menunjang.

Idul Fitri Kanwil Kemenkumham Bali
Menparekraf Wishnutama bersama jajaran Kemenparekraf mengunjungi Candi Borobudur/Dok.Kemenparekraf

Bersama Wamenparekraf Angela Tanoesoedibdjo dan jajarannya, Wishnutama juga mengunjungi Omah Mbudur. Tempat ini merupakan destinasi wisata berupa Kampung UKM yang menampilkan kesenian tari hingga beragam kuliner dan kerajinan tangan, di dekat Candi Borobudur.

Menparekraf Wishnutama (kanan) dan Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo (kiri) saat mengunjungi kampung UKM Omah Mbudur/Dok.Kemenparekraf

“Apa yang dilakukan di sini adalah bagian ekonomi kreatif untuk menunjang pariwisata,” kata Wishnutama dalam keterangan pers yang diterima redaksi, Minggu (22/12/2019).

BACA JUGA  Tingkatkan Kualitas Pelaku Ekonomi Kreatif, Kemenparekraf Berikan Bantuan

Ia menjelaskan, pariwisata bisa sukses karena ada ekonomi kreatif, begitu juga sebaliknya.

Menparekraf Wishnutama saat berada di Omah Mbudur/Dok.Kemenparekraf

“Sehingga nanti pariwisata dan ekonomi kreatif membawa devisa dan memberikan manfaat kepada masyarakat. Masyarakat tidak hanya menonton turis yang datang,” ujarnya.

Wishnutama menambahkan, pihaknya akan mencari potensi-potensi pariwisata dan ekonomi kreatif di destinasi wisata. Kemudian selanjutnya, membantu untuk melakukan branding, mengemas, dan mempromosikan.

“Itu tugas kita untuk mendukung teman-teman pelaku wisata dan ekonomi kreatif,” tegasnya.

Menparekraf Wishnutama bersama Mamenparekraf Angela Tanoesoedibjo saat berada di Candi Borubudur/Dok.Kemenparekraf

Ia pun memuji Omah Mbudur yang punya nuansa khas dan memberikan banyak pengalaman kepada wisatawan. Wishnutama menyebut, kualitasnya sudah bagus dan harus ditingkatkan.

Menparekraf Wishnutama bersama Wamenparekraf melihat langsung kerajinan batik di Omah Mbudur/Dok.Kemenparekraf

“Ada kerajinan batik, seni tari, lukisan, kuliner, dan suasana alamnya adalah bagian ekonomi kreatif yang bisa membawa manfaat kepada masyarakat sekitar. Kualitasnya sudah bagus, kalau bisa kita tingkatkan lebih bagus. Itu tugas Kemenpareraf,” pungkasnya.(bmg)

Barron Ichsan Perwakum

Tinggalkan Balasan