Hemmen
Berita  

154.690 Penumpang Liburan Imlek Padati Bandara Soetta

Bandara Soetta
ilustrasi Penumpang di Bandara Soetta/dok.Antaranews

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soekarno Hatta, M Holik Muardi mengatakan, 154.690 penumpang membanjiri Bandara Internasional Soekarno Hatta pada libur Tahun Baru Imlek 2575.

“Libur panjang ini dimanfaatkan untuk bepergian bagi masyarakat,” ujarnya, Jumat (9/2/2024) kemarin.

Idul Fitri Kanwil Kemenkumham Bali

Holik merinci, untuk Terminal 3 terdapat 478 penerbangan, Terminal 2 sebanyak 330 penerbangan dan Terminal I sebanyak 164 penerbangan. “Pergerakan pesawat sebanyak 48 persen lebih banyak terjadi di Terminal 3, baik itu penerbangan domestik maupun internasional,” kata Holik.

“Untuk keberangkatan mendominasi dibandingkan dengan kedatangan. Angka tersebut mencakup lintasan penumpang penerbangan domestik yang lebih banyak,” kata Holik.

Dari total pergerakan tersebut, lanjutnya, tercatat lintasan penumpang terpadat terjadi di Terminal 3 dengan total 81.472 orang. Selanjutnya, Terminal 2 dengan total 47.404 orang dan Terminal I, 25.814 orang. (RRI/06)

BACA JUGA  Hong Kong Diteror Flu! Anjloknya Suhu Jelang Tahun Baru Imlek
Barron Ichsan Perwakum