Hemmen
Berita  

Kapolres Metro Jakarta Barat Ngopi Bareng Bersama Warga Krukut, Tamansari

Dok.Humas Polsek Tamansari

SUDUTPANDANG.ID, JAKARTA – Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce SIK MH didampingi Kapolsek Metro Tamansari AKBP Rohman Yonky Dilatha SIK.MSi dan Kasat Binmas Polres Jakbar Kompol Fernando Saharta Saragih SIK kesekian kalinya melaksanakan ngopi bareng bersama warga masyarakat di wilayah Krukut, Tamansari, Jakarta Barat

Program ngopi bareng kali ini dilaksanakan di Pos Rw. 03 Jalan Keutamaan Dalam Rt 07/03 Kel. Krukut Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat. Yang dihadiri oleh Ketua RW 03 Krukut, FKDM Krukut dan warga lainnya.

Kemenkumham Bali

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce mengatakan, kegiatan ngobrol bareng ini untuk meningkatkan silaturahmi dan untuk menyerap segala aspirasi yang ada ditengah masyarakat

BACA JUGA  BNPB: 3.895 Orang Mengungsi Akibat Gempa di Cianjur

“Dengan silaturahmi ini sehingga kita bisa menampung segala aspirasi sehingga bisa memetakan sekaligus mencari solusinya permasalahan yang ada,” ujar Kombes Pol Pasma Royce, Senin (31/10/2022)

Kombes Pol Pasma Royce menjelaskan kepada warga untuk selalu menjaga ketertiban lingkungannya serta menghimbau kepada anak anaknya untuk tidak melakukan tawuran apalagi sampai tertangkap oleh petugas karena kalau sudah ditahan bukannya baik malah lebih menjadi karena bisa berteman dengan tahanan lainnya.

Permasalahan tersebut tidak bisa kita selesaikan hanya mengandalkan petugas dari kepolisian saja melainkan harus bekerja sama dengan banyak pihak seperti RT, RW, FKDM serta Citrabayangkara.

Program ‘Ngopi Bareng’ ini program yang sangat bagus dimana diprogam ini saya ingin melihat dan mendengar langsung tentang masukan dan permasalahan yang ada diwilayah masing-masing sehingga dengan masukan atau saran dari masyarakat kita bisa memetakan permasalahan hingga mencari solusinya

BACA JUGA  Ngaku Hanya Salah Paham, Amanda Manopo Diperiksa Terkait Judi Online

“Oleh karena itu, peran masyarakat sangat diharapkan dalam menciptakan suasana Jakarta Barat yang aman dan kondusif. Untuk upaya tersebut pihak Kepolisian melakukan langkah-langkah pencegahan dengan melakukan patroli didaerah rawan tawuran dari pagi hingga malam, kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce.

Dalam akhir kunjungannya Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce membagikan dan menempelkan stiker nomer pengaduan untuk warga Krukut, Tamansari, Jakarta Barat.(03/For)

 

Barron Ichsan Perwakum

Tinggalkan Balasan