JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Sanggar Sin Lam Ba Batavia Sunter Jaya bersama komunitas King Sunter Kemayoran Comunity (KSKC) membagikan takjil gratis Jl. Letjen Suprapto tepatnya di kolong Fly Over ITC Cempaka Mas, Jakarta Pusat, pada Sabtu (1/4/2023) sore.
Semua tampak semangat membagikan takjil kepada para pengendara yang dimulai pukul 17.00 WIB, hingga ba’da Maghrib.
“Kami sangat berterima kasih, khususnya kepada pihak yang membantu terselenggaranya kegiatan ini. Dan ini merupakan agenda rutin kami setiap bulan suci Ramadhan. Semoga kegiatan ini dapat memberi manfaat pada sesama, terutama pada pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa bersama dengan keluarga di rumah,” ucap Ketua KSKC, Eet kepada Sudutpandang.id di sela-sela pembagian takjil.
“Dan semoga kegiatan sosial ini bisa lebih dikenal masyarakat serta dapat menjadi keberkahan untuk KSKC juga Sanggar Sin Lam Ba Batavia ke depannya,” harapnya.
Pembina Sanggar Sin Lam Ba Batavia Sunter Jaya, H. Achmad Mukhlis, mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT dan mencari keberkahan di bulan suci Ramadhan.
“Bersyukur atas semua kenikmatan serta masih diberikan kesempatan untuk menjalani ibadah puasa Ramadhan pada tahun ini. Melalui kegiatan ini kita juga meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama,” tutur pria bersahaja yang akrab disapa Babe Mukhlis itu.
Usai membagikan takjil, semuanya menggelar buka puasa bersama di atas trotoar depan Pos Polisi Cempaka Putih Jakarta Pusat.(Erfan/01)