Hemmen

Bareskrim Selidiki Akun Pengolok Ibu Negara

Ilustrasi

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri menyelidiki identitas akun @KoprofilJati yang diduga menyolok bu Negara Iriana Jokowi lewat cuitannya di Twitter.

Direktur Tindak Pidana Siber Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar, membenarkan apa yang sedang dilakukan pihak kepolisian.

Idul Fitri Kanwil Kemenkumham Bali

“Betul, kami sedang lidik identitas pelaku,” ujar Vivid pada Jumat (18/11/2022) malam.

Menurut Vivid, upaya hukum dilakukan karena pihaknya sudah menemukan dugaan unsur pidananya.

“Kami sudah temukan dugaan unsur pidananya,” katanya.

Namun, ketika ditanya lebih lanjut apa unsur pidana yang dimaksud, Vivid belum memberikan keterangan balasan.

Diketahui cuitan yang diunggah akun twitter @KoprofilJati diduga menyindir atau menghina Ibu Negara Iriana Jokowi.

Unggahan itu tranding topic di Twitter Indonesia dengan tanda pagar (hastag) Ibu Negara.

Unggahan akun @KoprofilJati itu memposting foto Ibu Negara Iriana Jokowi yang sedang berfoto berdua dengan Ibu Negara Korea Kim Kun Hee di acara KTT G20.

Selain menggugah foto, akun tersebut menulis cuitan. Cuitan itu mendapat beragam respon dari warga internet, kebanyakan menilai akun tersebut telah menyindir Ibu Negara Iriana.

Sejumlah warganet meminta pemilik akun untuk segera meminta maaf baik kepada Ibu Negara dan kepada warga negara Indonesia.(01/ant)

Barron Ichsan Perwakum

Tinggalkan Balasan